Bienvenidos, selamat datang di Ayo Belajar Spanyol. Tempat kamu upgrade skill bahasa Spanyol dan budaya Hispanik dengan tutor yang berpengalaman, kurikulum standar internasional, dan pembelajaran yang seru juga interaktif.
Ayo Belajar Spanyol didirikan pada tahun 2020 oleh founder kami, Faizah Hidayati Amhar, seorang Sarjana Sastra dari Universitas Gadjah Mada yang memiliki ketertarikan ke bahasa Spanyol, untuk membagikan ilmu bahasa Spanyol yang saat itu ia tekuni. Tanpa dugaan, ternyata akun tersebut bertumbuh cepat di tahun 2021. Saat itu, fokus Ayo Belajar Spanyol hanya membagikan konten edukasi dan berinteraksi dengan para pembelajar bahasa Spanyol di Instagram.
Melihat banyaknyaa pengikut Instagram yang memiliki minat besar terhadap bahasa Spanyol, founder kami, Faizah, membuka kelas bahasa Spanyol atas nama Ayo Belajar Spanyol untuk yang pertama kalinya di bulan Januari 2022. Sejak saat itu, Ayo Belajar Spanyol terus membuka kelas dan menambah tutor-tutor berpengalaman lainnya.
Ayo Belajar Spanyol telah bekerja sama dengan banyak pihak, baik pihak resmi seperti Kedutaan Besar Republik Indonesia di Madrid, Instituto Nebrija Indonesia, QuBisa, Icademy, dan Schoters, maupun pihak-pihak individu untuk mengadakan berbagai acara menarik tentang bahasa Spanyol dan budaya Hispanik.
Menyediakan kelas bahasa Spanyol dengan kurikulum yang komprehensif dan aplikatif sesuai standar CEFR.
Menciptakan pengalaman belajar yang menyenangkan dengan metode dan tutor interaktif dan mendorong kepercayaan diri.
Memperkenalkan dan memperdalam pemahaman tentang budaya Hispanik untuk memperkaya wawasan lintas budaya.
Membangun komunitas pembelajar bahasa Spanyol yang terbuka untuk siapapun.
Mendorong minat masyarakat untuk belajar bahasa Spanyol untuk menjadi masyarakat global dan meningkatkan wawasan internasional.
Hola! Namaku Faizah Hidayati Amhar, lulusan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada. Aku mulai belajar bahasa Spanyol secara otodidak tahun 2020 saat sedang menyelesaikan skripsi di tengah pandemi COVID dan jatuh cinta dengan bahasa Spanyol sejak itu. Tahun 2021, aku mulai mengajar bahasa Spanyol level dasar sambil membangun Ayo Belajar Spanyol dan meraih sertifikat DELE B2 di tahun 2022. Selain mengajar, aku juga menerjemahkan dokumen-dokumen dan novel berbahasa Spanyol. Dari semua bahasa yang pernah aku pelajari, aku merasa kalau bahasa Spanyol es el idioma más fascinante!
¡Hola! Nama saya Ebi, lulusan Departemen Bahasa, Seni, dan Manajemen Budaya Universitas Gadjah Mada. Kecintaan saya pada bunyi bahasa dan industri hiburan Spanyol membawa saya mengenal bahasa Spanyol sejak 2009 dan mulai mengajarkannya pada 2016. Dengan sertifikasi B1 DELE, saya telah mengajar di berbagai institusi nasional dan internasional, memperoleh pengalaman berharga di lingkungan pembelajaran yang beragam. Saya bersemangat mengeksplorasi bahasa dan budaya, menggunakan pendekatan interaktif serta adaptif untuk membantu siswa pemula hingga menengah mencapai tujuan mereka dalam keterampilan komunikasi praktis dan pemahaman budaya.
¡Hola a todos! Salam kenal, nama aku Sarah Widodo, lulusan Fakultas Hukum Universitas Airlangga. Aku sudah jatuh cinta dengan Bahasa Spanyol sejak mengikuti AFS Exchange Program di Andalusia tahun 2018-2019 dimana aku harus tinggal bersama host family dan menjalani hidup sebagai siswi SMA disana. Long story short, aku mengajar Bahasa Spanyol sejak tahun 2021 secara independen. Tahun 2023, aku mendapat kesempatan untuk menjalani exchange sebagai mahasiswi di Chile selama 1 semester dan merasakan Bahasa Spanyol versi Latin Amerika. Sekembalinya dari Chile, aku bergabung di Ayo Belajar Spanyol dan aktif mengajar sampai saat ini. ¡Encantada!
Hola, aku Claudia, lulusan Universitas Gadjah Mada dari jurusan Sastra Inggris. Aku mengajar bahasa Spanyol sejak 2015 – sekarang. Di samping mengajar bahasa Spanyol, aku juga merupakan pengajar bahasa Inggris. Sejak tahun 2015, selain mengajar, aku juga pernah menjadi penerjemah dan interpreter bahasa Spanyol juga bahasa Inggris. Selain itu, aku juga pernah menjadi salah satu pengurus untuk ujian profisiensi bahasa Spanyol yaitu SIELE di Indonesia dan DELE di Yogyakarta. Aku dulu tertarik belajar bahasa Spanyol simply karena pengen bisa nonton lebih banyak telenovela, but on a serious note, menurutku, bahasa Spanyol adalah bahasa yang paling mudah dipelajari dibandingkan yang lainnya
Halo! Nama saya Gerardo, orang Chili yang sudah nyaman jadi “warga Indonesia” setelah 15 tahun tinggal di sini. Saya seorang penerjemah Inggris-Spanyol, tapi hati saya selalu terpaut pada bahasa ibu saya, Spanyol. Saya cinta bahasa—mempelajari, berbagi, dan kadang bikin teman-teman bingung dengan permainan kata. 😂 Saya senang bisa berbagi kecintaan saya pada bahasa dengan teman-teman di Indonesia, rumah kedua saya. Jadi, kalau mau belajar Spanyol sambil tertawa (atau belajar bahasa lain), ayo kita ngobrol! Salam hangat dari saya, si “Chili Indonesia”!
Send your CV to hrd@belajarspanyol.com
Hubungi Minbel dan dapatkan informasi yang lengkap.